Dalam mendirikan dan mengembangkan sebuah bisnis, Anda tak hanya harus memperhatikan kualitas produk tapi juga aspek lainnya. Salah satunya ada pendaftaran merek, hal ini penting untuk usaha bidang apapun termasuk jasa.
Hak kepemilikan brand ini tak boleh dipandang sebelah mata, karena tak jarang masalah datang dari hal ini. Merek adalah sebuah hal yang krusial dan dapat memberikan banyak keuntungan bagi perusahaan.
Alasan Jasa Pendaftaran Merek Penting
Ternyata ada 8 manfaat yang bisa Anda dapatkan jika telah mengajukan merek Anda kepada Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Indonesia. Apa saja itu? Inilah jawabannya!
1. Perlindungan Hukum
Pendaftaran merek memberikan perlindungan hukum terhadap penggunaan merek dagang Anda oleh pihak lain tanpa izin. Jika ada pihak yang mencoba menggunakan atau meniru merek Anda, Anda memiliki dasar hukum yang kuat untuk melindungi hak-hak merek Anda.
Pendaftaran merek juga memberi Anda hak untuk mengajukan tuntutan hukum terhadap pelanggaran merek dan dapat memberikan dasar bagi klaim ganti rugi.
2. Memperkuat Identitas Bisnis
Merek yang terdaftar dapat memperkuat identitas bisnis Anda. Ini membantu menciptakan citra dan merek yang kuat di mata pelanggan, dan memungkinkan bisnis Anda untuk membedakan diri dari pesaing.
3. Kepercayaan Konsumen
Alasan ketiga mengapa jasa pendaftaran merek saat ini sangat dibutuhkan karena konsumen cenderung lebih percaya pada bisnis yang terdaftar HaKI karena menunjukkan komitmen terhadap kualitas dan integritas.
4. Nilai Ekonomi
Ingin produk Anda memiliki nilai ekonomi yang signifikan? Jika iya, daftarkanlah brand Anda. Jika suatu saat Anda memutuskan untuk menjual bisnis Anda, merek yang kuat dapat meningkatkan nilai jual bisnis tersebut.
5. Ekspansi Internasional
Jika Anda berencana untuk memperluas bisnis Anda ke pasar internasional, jasa pendaftaran merek dapat membantu Anda melindungi merek Anda di berbagai negara.
6. Investasi Jangka Panjang
Pendaftaran merek adalah investasi jangka panjang untuk bisnis Anda. Merek yang terdaftar dapat bertahan selama beberapa dekade jika dikelola dengan baik dan diperbarui secara berkala.
7. Kemudahan Berbisnis
Dalam pelaksanaan proses bisnis, merek yang diakui DGIP juga memudahkan bisnis Anda dalam berbagai transaksi, seperti perjanjian lisensi merek, kerjasama bisnis, dan negosiasi kontrak.
8. Meningkatkan Daya Tawar
Merek yang terdaftar dapat meningkatkan daya tawar bisnis Anda dalam berbagai aspek, termasuk negosiasi dengan mitra bisnis, pembiayaan, dan penarikan bakat yang berkualitas.
Mengingat berbagai manfaat ini, menggunakan jasa pendaftaran merek adalah langkah yang awal yang tepat bagi bisnis untuk upaya mengembangkan bisnis dalam jangka panjang.
Jika Anda tertarik, hubungi saja Legalyn untuk mendapatkan layanan ini dengan profesional!